Tips Memadukan Kalung Emas 10 Gram dengan Outfit Anda

Wanita selalu ingin tampil sempurna di berbagai kesempatan. Salah satu caranya yaitu memadukan kalung emas 10 gram dengan outfit yang tepat. Berbeda dengan pria, outfit wanita memang lebih banyak dan beragam. Model kerah dari setiap busana juga sangat banyak. Anda bisa memilih model kalung berdasarkan kerah baju, ataupun sebaliknya. Jika masih bingung, maka Anda bisa melihat artikel ini sampai selesai!

Tips Memadukan Kalung Emas 10 Gram dengan Outfit Anda

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan dalam memadukan kalung emas dan berbagai macam busana, berikut di antaranya:

1. Outfit dengan Kerah V

Wanita sangat suka memakai busana dengan kerah berbentuk V karena menampilkan kesan feminin. Tips memilih kalung untuk outfit dengan kerah V yaitu memperhatikan lebar kerahnya. Semakin lebar kerahnya, maka Anda bisa memakai liontin dengan ukuran yang lebih besar. Model yang perlu dihindari yaitu kalung berbentuk bulat.

2. Outfit dengan Garis Leher Persegi

Outfit dengan garis leher persegi juga dikenal dengan nama square neckline. Rekomendasi kalung emas untuk outfit dengan garis leher persegi adalah kalung liontin berbentuk angular. Kalung angular yang memiliki sudut jelas dapat memberi penekanan pada garis rahang Anda. Sehingga, penampilan pun menjadi semakin menawan.

3. Outfit dengan Kerah Strapless

Outfit dengan kerah strapless biasanya dipakai pada busana gaun pesta. Sebenarnya, banyak model kalung emas 10 gram yang cocok dengan outfit ini. Namun, model yang paling direkomendasikan adalah kalung choker. Perpaduan antara choker dan outfit berkerah strapless membuat garis leher dan tulang selangka terlihat semakin menawan.

4. Outfit dengan Kerah Halter

Apakah Anda juga suka memakai kerah halter? Kerah satu ini memiliki ciri khas sebagian leher tertutup, namun bagian lengannya terbuka. Efek yang diberikan outfit dengan kerah halter sama seperti outfit dengan kerah V. Anda bisa memakai kalung emas berlian yang ukurannya pendek.

5. Outfit dengan Kerah Sweetheart

Sesuai dengan namanya, outfit dengan kerah sweetheart memiliki kerah yang seperti bentuk hati. Ada ruang yang cukup terbuka untuk meletakkan kalung emas yang cantik. Pertimbangkan kalung dengan sudut lengkung dan lembut dibandingkan kalung dengan sudut kaku. Selain itu, pastikan ukurannya tidak terlalu panjang. 

6. Outfit dengan Kerah Bateau

Apakah Anda pernah mendengar kerah bateau? Kerah baju yang juga dikenal dengan boat neckline ini memiliki ciri khas berupa model lurus horizontal. Biasanya tidak terlalu panjang sehingga tidak begitu memperlihatkan pundak Anda. Model kalung untuk outfit berkerah bateau yaitu kalung liontin ukuran medium atau kalung berlapis dan beruntain tipis.

7. Outfit dengan Kerah Turtleneck

Turtleneck merupakan kerah yang menutup semua bagian leher Anda. Namun bukan berarti tidak ada tempat untuk meletakkan kalung di sana. Rekomendasi model kalung yang cocok adalah kalung panjang atau layered necklace. Anda bisa memakainya di luar kerah baju.

8. Outfit dengan Kerah Round

Terakhir, outfit dengan kerah round atau bundar. Modelnya yang simple membuat banyak wanita menyukainya. Kalung berukuran sedang seperti collar neckline sangat cocok dengan kerah round. Cari bentuk yang melingkar untuk menyeimbangkan dengan kerah yang sudah berbentuk bundar. Itulah tips memadukan kalung emas 10 gram dengan berbagai macam outfit. Cari kalung emas yang berkualitas dengan harga terbaik? Anda bisa mengunjungi gerai The Palace Jeweler. Sebagai #NationalJeweler, brand ini menawarkan banyak pilihan kalung emas. Mulai dari yang desainnya simple sampai mewah semuanya ada di The Palace Jeweler. Yuk, lihat semua koleksinya dengan mengunjungi website, TikTok, dan Instagram.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *